Trending

Rabu, 01 Oktober 2014

Kunyit Bantu Sembuhkan Penyakit Saraf

Sebuah temuan baru yang dimuat di jurnal Stem Cell Research and Therapy menyebut bahwa kunyit mampu meningkatkan penyembuhan otak secara mandiri.
Temuan yang dihasilkan oleh sekelompok peneliti asal Jerman itu menunjukkan bahwa rempah yang biasa digunakan dalam kari mampu meningkatkan fungsi sel saraf dalam proses penyembuhan otak. 

Dari hasil penelitian yang dilakukan pada beberapa ekor tikus, ditemukan bahwa kandungan senyawa aromatik kunyit, turmerone, mampu meningkatkan pertumbuhan sel saraf yang sempat lesu, karena radang pada otak. Bahkan dari studi tersebut ditemukan pula fakta bahwa senyawa turmerone mampu mendukung perkembangan sel otak baru.
Adapun cara pemberian senyawa turmerone pada radang otak adalah melalui pencangkokan sel saraf yang telah diberi esktrak turmerone. Metode ini memiliki kemampuan mendistribusikan turmerone ke sel otak dalam waktu cepat. 

Karena kemampuannya tersebut, para peneliti memperkirakan metode ini juga dapat membantu proses pemulihan sel-sel pada otak pasca-kecelakaan atau sakit. 
"Meski telah terbukti memiliki manfaat baik bagi penyembuhan otak, namun masih belum diketahui peran turmerone jika diaplikasikan pada penyakit yang lebih parah, seperti Alzheimer yang membutuhkan pembentulkan ulang sel saraf pada otak dalam jumlah yang sangat banyak," ujar Dr. Maria Adele Rueger, anggota dalam penelitian tersebut.

Bukan hanya kunyit yang diketahui berpotensi menyembuhkan gejala penyakit pada otak, beberapa jenis rempah lainnya juga diketahui memiliki manfaat serupa, seperti temulawak.  Selain itu, temulawak juga mampu berperan sebagai pelindung tubuh terhadap peningkatan potensi kanker.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Translate

Formulir Kontak

Nama

Email *

Pesan *

Designed By Blogger Templates - Published By Gooyaabi Templates | Powered By Blogger